Cara Atasi Atau Perbaiki TouchPad Laptop/ Notebook Yang Error di Windows 7


Cara Atasi Touchpad Laptop/ Notebook Error di Windows 7
Pada kesempatan ini, saya akan memberikan tips tips sederhana cara mengatasi touchpad yang error/ngaco pada laptop windows 7. Untuk windows lainnya mungkin tidak akan jauh berbeda.

Pernahkah anda mengalami kejadian ketika menggunakan TouchPad pada laptop anda, ketika digunakan kursor tidak akurat dengan gerakan jari anda. Atau mungkin anda sedang mengalami hal itu sekarang.? Cobalah ikuti tips berikut ini untuk mengatasinya.
Saya sendiri, tidak tahu persis penyebab atas permasalahan, mengapa Touchpad dapat berprilaku aneh seperti itu.

Kejadian seperti ini juga pernah saya alami pada beberapa waktu yang lalu, dimana TouchPad saya sering loncat-loncat sendiri ketika digunakan. Pada awal booting TouchPad normal-normal saja, namun setelah beberapa menit kemudian, TouchPad menjadi berprilaku aneh/tidak wajar.  Yang lebih parahnya lagi, terkadang secara otomatis membuka beberapa program, sehingga membuat laptop menjadi terasa berat dan lambat karena terlalu banyak membuka program dalam waktu yang bersamaan.
Jika anda mengalami masalah seperti di atas, untuk mengatasinya adalah dengan cara menguninstall/mencopot pemasangan driver touchpad tersebut yang berada di Device Manager>Mice and other pointing devicces. Untuk anda yang kurang begitu paham, silahkan lihat tutorialnya yang disertai full screenshot yang telah saya buat dibawah ini.
Pertama, silahkan akses "Control Panel" melalui tombol Start/ sentuh ikon Windows.


Kemudian klik tulisan "Hardware and Sound" seperti gambar dibawah.


Selanjutnya klik "Device Manager".


Setelah Device Manager terbuka klik "Synaptics PS/2 Port TouchPad". Lihat gambar dibawah untuk lebih jelasnya.


Setelah  Synaptics PS/2 Port TouchPad di klik, silahkan buka tab "Driber" kemudian klik tombol "Uninstall". Kemudian akan muncul sebuah peringatan, silahkan ceklis pada tulisan "Delete the driver software for this device" lalu klik tombol "OK".


Terakhir, silahkan Restart laptop anda untuk menerapkannya.
Secera otomatis windows akan menginstall Synaptics PS/2 Port TouchPad kembali setelah laptop di booting.  Kemudian jika ada peringatan kembali seperti gambar dibawah, silahkan klik "Restart Now".


Demikian tips atau tutorial sederhana, cara atasi TouchPad laptop yang error di Windows7. Tips yang telah saya buat diatas adalah berdasarkan pengalaman pribadi saya sendiri.
Jika setelah melakukan tips ini, dan TouchPad pada laptop anda masih error, kemungkinan kerusakannya bukan karena kekacauan pada software/driver, tapi kemungkinan kerusakannya ada pada hardware-nya. Untuk penanganan lebih lanjut, silahkan bawa kepada ahlinya/tukang servis komputer terdekat.

Jika masih ada yang belum mengerti, silahkan tanyakan melalui kotak komentar dibawah artikel. Jangan lupa juga untuk membagikannya kepada teman/rekan/kerabat anda di jejaring sosial. Terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Cara Atasi Atau Perbaiki TouchPad Laptop/ Notebook Yang Error di Windows 7"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai dengan topik yang sedang dibahas. Terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel